Olahraga

Indonesia Lolos ke Babak 8 Besar Piala Asia U-23, Erick Thohir: Next Semoga Kita Lolos Olimpiade

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir bersama Manajer Timnas menyaksikan pertandingan di Doha Qatar pada Minggu, 21 April 2024 (Foto: PSSI)

Editorialkaltim.com – Tim Nasional U-23 Indonesia berhasil mencatatkan kemenangan mengesankan di ajang Piala Asia U-23 yang diadakan di Qatar. Pada pertandingan krusial Grup A yang berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, pada hari Minggu (21/4/2024), skuad asuhan Marselino Ferdinan berhasil mengalahkan Jordania dengan skor telak 4-1.

Pada pertandingan tersebut, tim Garuda Muda tampil dengan kepercayaan diri tinggi, menunjukkan permainan yang tenang dan efisien, sekaligus agresif dalam menggagalkan upaya Jordania yang juga bertekad keras untuk meraih kemenangan guna lolos dari fase grup.

Baca  PSSI Resmi Protes ke AFC! Erick Thohir Kritik Keras Kepemimpinan Wasit di Laga Indonesia vs Qatar

Indonesia sudah unggul 2-0 di paruh pertama dan berhasil menambah keunggulan menjadi 3-0 sebelum akhirnya menutup pertandingan dengan skor 4-1.

Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, yang menyaksikan langsung pertandingan tersebut di Doha, menyatakan kebanggaannya terhadap kinerja dan semangat para pemain yang menunjukkan determinasi kuat untuk meraih kemenangan.

“Ini adalah hasil dari upaya besar yang kita lakukan bersama. Mulai dari menghentikan Liga, berkoordinasi dengan klub-klub internasional untuk pelepasan pemain, hingga menghadapi kendala wasit pada pertandingan pertama melawan Qatar. Alhamdulillah, semua kerja keras ini membuahkan hasil,” tutur Erick Thohir.

Baca  Garuda Muda Hadapi Ujian Berat, Siap Tempur Lawan Korsel di Perempat Final Piala Asia U-23!

Erick juga memberikan apresiasi khusus kepada para pemain yang tampil di lapangan. Keberanian mereka bermain tanpa tekanan, menunjukkan permainan yang berkualitas dan terus menekan lawan sehingga berhasil meraih kemenangan.

Erick menilai ada peningkatan signifikan pada performa dan mental pemain sejak kekalahan dari Qatar, dimana mereka tampil luar biasa meskipun hanya dengan sembilan pemain.

Baca  5 Fakta Menarik Qatar Juara Piala Asia 2023

“Saya mengapresiasi strategi yang diterapkan oleh pelatih Shin Tae Yong yang berhasil meramu permainan tim dengan baik. Ini adalah modal utama kita untuk melanjutkan perjuangan yang masih panjang. Mari terus doakan dan dukung timnas,” pungkas Erick. (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker