Samarinda

Dewan Minta Pemilik Ruko Ikut Kontribusi Bangun Daerah

Kawasan Ruko Pasar Pagi Samarinda. (Istimewa)

Editorialkaltim.com – Proyek revitalisasi Pasar Pagi di Jalan Jenderal Sudirman, Samarinda, akan segera berjalan tahun ini. Para pedagang telah direlokasi sementara ke beberapa tempat, namun Pemerintah Kota Samarinda masih memiliki tanggung jawab untuk menuntaskan masalah dengan 48 pemilik ruko berstatus Sertifikat Hak Milik (SHM).

Hingga saat ini, 17 pemilik ruko telah bersedia mengikuti rencana pemkot, namun sisanya masih menolak tawaran untuk bertukar guling. Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Anhar, menarik atensi terhadap masalah ini. Ia meminta para pemilik SHM agar tidak menghambat pembangunan daerah yang bertujuan untuk kepentingan fasilitas umum.

Baca  Celni Pita Sari Akui Pemilu 2024 Paling Berat

“Kita semua perlu berkontribusi untuk pembangunan daerah, terutama yang menyangkut kepentingan masyarakat umum. Tidak bisa terus-menerus terhambat,” ungkap Anhar. Ia menekankan bahwa revitalisasi Pasar Pagi bukan hanya untuk kepentingan pedagang, tetapi juga untuk meningkatkan citra Kota Samarinda sebagai pusat perniagaan.

Anhar yakin bahwa dengan membangun ulang pasar yang sudah ada sejak tahun 1960, akan berdampak langsung terhadap perekonomian masyarakat. “Mumpung anggarannya sudah ada, walikotanya mau, tinggal kebijaksanaan dan hati legowo saja lagi dari pemilik SHM,” sebutnya.

Baca  Dewan Samarinda Dukung Rencana Kreasi Center Bencana Alam 

Ia juga mencontohkan kasus pembebasan jalan Palaran-Samarinda Seberang yang terhambat karena ada warga yang tidak setuju halamannya terkena. Anhar tidak ingin kasus serupa terjadi pada pembangunan Pasar Pagi.

“Akhirnya sekarang tidak jadi apa-apa, jalan nya sepotong-potong. Apa kita mau begitu? Tentu tidak kan. Makanya saya minta pemilik ruko bisa legowo, kita semua menumpang di atas tanah negara, sewaktu-waktu akan dibangun fasilitas umum, kita harus terima,” demikian Politikus PDIP ini. (lin/adv)

Baca  Bahas Penanganan Stunting, Komisi IV Gelar Hearing dengan Dinas Perlindungan Anak

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker