Antusiasme Tinggi Jelang Raimuna Daerah 2023 di Kalimantan Timur
Editorialkaltim.com – Euforia dan antusiasme menyambut Raimuna Daerah 2023 mulai terasa di kalangan Gerakan Pramuka Kalimantan Timur (Kaltim). Para pengurus dan anggota Kwartir Daerah (Kwarda) Kaltim menunjukkan semangat tinggi menjelang kegiatan akbar ini. Ketua Kwarda Kaltim, Fachruddin Djaprie, mengimbau seluruh anggota Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega, selaku peserta Raida 2023, untuk memanfaatkan momen ini sebagai kesempatan memperkuat tali silaturahmi dalam internal kepramukaan.
Kak Fachruddin menekankan pentingnya menjaga kegembiraan, persatuan, dan kekompakan selama kegiatan. Ia juga mengingatkan para peserta untuk berhati-hati dan menjaga kesehatan, terutama karena kegiatan ini berlangsung di musim penghujan. Perkemahan Raida 2023 akan dihelat selama sepekan, pada 19-25 November 2023.
“Antisipasi cuaca hujan dengan membawa obat-obatan pribadi dan perlengkapan seperti sepatu boot dan jas hujan. Buatlah parit kecil disekitaran tenda,” saran Fachruddin kepada para peserta.
Muhammad Alfi Hidayat, Ketua Sangga Kerja Raida Kaltim 2023, juga menyatakan antusiasmenya terhadap acara tersebut. Baginya, Pramuka adalah tempat untuk membangun sumber daya manusia unggul yang menguasai berbagai ilmu dan teknologi. “Raimuna adalah jawaban bagi tantangan masa depan, khususnya dalam persiapan Indonesia Emas 2045 dan IKN di Kalimantan serta menghadapi bonus demografi,” ujar Muhammad.
Dengan slogan Bersama Etam Kuat dan Hebat (Berakat), diharapkan generasi muda Kalimantan Timur siap menjadi generasi emas dan pemimpin masa depan. Acara Raimuna Daerah ini menjadi momen penting dalam mempersiapkan pemimpin masa depan dengan berbagai kemampuan dan keahlian. (lin/adv/diskominfo).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.