Nasional

10 BUMN dengan Cuan Terbesar Tahun 2023, Sektor Perbankan Mendominasi

Infografis BUMN Paling Cuan 2023 (Foto: Editorialkaltim)

Editorialkaltim.com – Menteri BUMN, Erick Thohir, menyampaikan kabar gembira15 perusahaan pelat merah berhasil membukukan laba bersih total senilai Rp319,28 triliun sepanjang tahun 2023.

Pernyataan ini disampaikan Erick melalui unggahan di akun Instagram resminya @erickthohir pada Selasa (18/6/2024).

“Keberhasilan 15 BUMN ini menunjukkan bahwa mereka mampu memberikan kontribusi positif bagi negara di tengah berbagai tantangan ekonomi global,” tutur Erick.

Baca  Jokowi Beri Target Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17 2023: Syukur Bisa Juara

“Pencapaian ini merupakan hasil dari kerja keras dan kolaborasi yang baik antara komisaris, direksi, dan insan BUMN,” tambah Erick.

BUMN dengan laba terbesar yaitu PT Pertamina (Persero) memimpin daftar tersebut dengan laba terbesar di tahun 2023, mencatatkan laba bersih US$4,77 miliar atau setara dengan Rp72,7 triliun, naik 17% dari tahun sebelumnya.

Di posisi kedua, PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) juga tampil impresif dengan laba bersih konsolidasi sebesar Rp60,4 triliun, meningkat 17,5% dari Rp51,41 triliun pada tahun 2022.

Baca  Bungkam Uzbekistan, Jepang Berhasil Sabet Gelar Juara Piala Asia U-23 2024

Sementara itu, PT Bank Mandiri Tbk berada di posisi ketiga dengan laba Rp55,1 triliun, naik signifikan sebesar 33,7% dibanding tahun sebelumnya.

Berikut ini adalah daftar 10 besar BUMN dengan cuan terbesar di tahun 2023:

  1. Pertamina: Rp72 triliun
  2. BRI: Rp60,4 triliun
  3. Bank Mandiri: Rp55,1 triliun
  4. MIND ID: Rp27,5 triliun
  5. Telkom Indonesia: Rp24,5 triliun
  6. PLN: Rp22 triliun
  7. BNI: Rp20,9 triliun
  8. Pupuk Indonesia: Rp6,2 triliun
  9. Bukit Asam: Rp6,1 triliun
  10. Bank Syariah Indonesia: Rp5,7 triliun
Baca  Indonesia Bertekad Jinakkan Korea Selatan di Babak Perempat Final Piala Asia U-23

(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button