Pj Bupati PPU Berhasil Implementasi 10 Program Prioritas Nasional

Pj Bupati PPU, Makmur Marbun dalam ajang finalisasi dan nominasi untuk apresiasi kinerja penjabat kepala daerah tahun 2024. (istimewa)

Editorialkaltim.com – Penjabat Bupati Penajam Paser Utara, Makmur Marbun, telah berhasil melaksanakan 10 program prioritas nasional, sebuah data dari Inspektorat Kementerian Dalam Negeri menunjukkan efektivitas dukungannya terhadap program pemerintah pusat.

Dalam kurun waktu hampir 9 bulan kepemimpinannya di Kabupaten PPU, Marbun telah membawa perubahan signifikan dan berbagai terobosan yang bermanfaat bagi masyarakat dan wilayah tersebut.

Di ajang finalisasi dan nominasi untuk apresiasi kinerja penjabat kepala daerah tahun 2024, Marbun memaparkan lima program prioritas yang diharapkan oleh juri, mencakup pengentasan kemiskinan ekstrem, pengurangan pengangguran, peningkatan kesehatan, penanganan stunting, hingga inovasi di berbagai sektor.

Usai presentasi di Hotel Borobudur, Jakarta, Kamis (08/8/2024), Marbun mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih kepada seluruh jajaran kepala SKPD dan masyarakat PPU atas dukungan mereka terhadap 10 program prioritas nasional.

Pj Bupati PPU, Marbun Makmur. (istimewa)

“Kita patut berbangga dan bersyukur, hari ini Kabupaten PPU sudah bertransformasi menjadi lebih maju, mampu menekan tingkat kemiskinan ekstrem, mengurangi stunting, dan mengatasi pengangguran melalui program kerja sertifikasi dan advokasi,” kata Marbun. “Termasuk juga peningkatan pelayanan kesehatan serta mampu memberikan terobosan dalam mendukung peningkatan perekonomian pada sektor UMKM.”

Menurut Marbun, keberhasilan ini bukanlah peristiwa mendadak, melainkan hasil dari proses panjang yang melibatkan komitmen berkelanjutan dari pemerintah daerah untuk menyelesaikan masalah yang ada di masyarakat, terutama dalam pelayanan dasar.

“Hasil hari ini adalah hadiah bagi kita semua. Kabupaten PPU kini setara dengan kabupaten/kota lain. Mari kita jaga dan tingkatkan pencapaian ini agar masyarakat PPU semakin maju dan sejahtera,” ujarnya, menekankan pentingnya wilayah yang berdampingan dengan IKN Nusantara.

Dia menambahkan, penilaian ini didasarkan pada hasil pelaporan dari triwulan I, II, dan III yang telah dilaksanakan oleh setiap penjabat yang ditugaskan oleh Kemendagri. (hms13/shn)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Exit mobile version