Bupati Kukar Pimpin Aksi Bersih-Bersih Jalan di Tenggarong Seberang

Bupati Kutai Kartanegara ( Kukar ) Edi Damansyah lakukan gotong royong bersih – bersih jalan penghubung Samarinda (istimewa)

Editorialkaltim.com – Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah, bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkungan Pemkab Kukar, Palang Merah Indonesia (PMI), Pramuka, dan masyarakat sekitar, mengadakan gotong royong bersih-bersih jalan penghubung Samarinda-Tenggarong. Kegiatan ini berlangsung di Desa Bukit Raya, kecamatan Tenggarong Seberang, jalur 2 dari Tenggarong ke Samarinda, pada Jumat (10/5/2024).

Kegiatan bersih-bersih ini merupakan bagian dari peringatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM), yang bertujuan untuk memperkuat semangat gotong royong dan meningkatkan partisipasi aktif masyarakat dalam pembangunan. “Di jalur 2 ini selalu ada tanah yang menggenang dan menjadi lumpur, yang jika tidak hati-hati bisa membahayakan pengendara. Makanya, kami tangani dulu secara gotong royong bersama instansi terkait,” kata Edi.

Bupati Edi mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini. “Dengan diadakannya gotong royong, diharapkan dapat menciptakan rasa kekeluargaan antar sesama anggota masyarakat, menggerakkan semangat masyarakat di desa untuk aktif dalam pembangunan, menjalin hubungan baik antar warga, serta meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan nasional,” ujarnya.

Edi menambahkan, “Jaga terus kebersamaan ini dan gotong royong, ‘betulungan etam bisa’—bersama kita bisa.” Pada kesempatan tersebut, ia juga mengingatkan masyarakat pengguna jalan raya yang melewati jalur 2 menuju Samarinda atau Tenggarong agar berhati-hati saat melalui jalur Bukit Raya dan untuk tidak mengebut di jalan. (roro/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Exit mobile version